Cafebahasaku.com

SELAMAT DATANG !!!

BLOGG INI MERUPAKAN SARANA SEBAGAI MEDIASI UNTUK MENAMPUNG SEGALA KREATIVITAS ANAK BANGSA YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERKEMBANGAN BAHASA & SASTRA INDONESIA

Minggu, 17 Oktober 2010

RPP Hasil Workshop

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Nama Sekolah : SMAN 3 BOJONEGORO
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : XI / 1
Pertemuan ke- : '...........
Alokasi Waktu : 2 x 45'

I.Standar Kompetensi : Mendengarkan Memahami isi siaran berita / nonberita yang
disampaikan secara langsung/tidak langsung

II.Kompetensi Dasar : Menyampaikan tanggapan terhadap isi berita/nonberita yang
didengarkan melalui media elektronik radio/TV .


III.Indikator :
* Menyampaikan teknik menyimak dengan baik
* Menyampaikan teknik memberikan tanggapan
* Menyampaikan tanggapan terhadap isi berita
* Menanggapi jawaban teman

IV.Tujuan Pembelajaran:
* Siswa dapat menerapkan teknik menyimak dengan baik
* Siswa dapat menerapkan teknik memberikan tanggapan
* Siswa dapat mmberikan tanggapan terhadap isi berita
* Siswa dapat menaggapi jawaban teman terhadap isi berita.

V.Materi Pelajaran :
1. Cuplikan Teks berita ( terlampir)
2. Teknik menyimak / mendengar:
a. Kegiatan mendengar perlu diwujudkan dalam kegiatan tertentu.
b. Sebagai pendengar, Anda harus mampu menguraikan atau menjelaskan inti informasi
secara lisan.
c. Dalam kegiatan mendengar kemudian menguraikan isi informasi,perlu dibatasi
waktunya, misalnya 5 menit.
d. Dalam kegiatan mendengar harus memilikitujuan terarah.
e. Untuk menguji pemahaman,kita perlu 1.menjawab pertanyaan,2. mengungkapkan isinya
secara lisan atau tulis,3.mendaftar butir-butir pokok isi berita.
3. Teknik menyampaikan tanggapan:
a.Tanggapan disusun dengan baik,terarah pada sasaran.
b.Tidak menyinggung perasaan dan tidak konfrontatif.
c.Menggunakan kata,istilah,dan kalimat yang mudah dipahami.
d.Memberikan bukti yang mendukung pendapat.
e.Menyesuaiakan dengan etika yang menyatakan penolakan maupun 1persetujuan.

VI. Metode Pembelajaran :* diskusi
* penugasan
VII. Langkah-langkah Pembelajaran
KEGIATAN PENDAHULUAN ( 10')
*Siswa mengikuti kegiatan apersepsi tentang siaran di TV, atau radio
*Siswa menyimak penjelasan guru tentang tujuan pembelajaran saat itu.

KEGIATAN INTI ( 70')
*Siswa mengikuti pembahasan teknik menyimak.
* Siswa mengikuti pembahasan teknik menyampaikan tanggapan.
*Mendengarkan cuplikan siaran berita dari TV, radio, atau rekaman CD
*Menyampaikan tanggapan terhadap isi berita yang didengar.
*Menanggapi jawaban tema *Siswa mengerjakan tugas dari guru sebagai evaluasi akhir
PBM
*Dengan bimbingan guru siswa membahas hasil evaluasi

KEGIATAN AKHIR (10')
*Siswa menerima tips membaca berita yang baik
*Siswa menyampaikan kesan saat mengikuti PBM saat itu.
*Sebagai tindak lanjut, siswa menerima PR sebagai pengayaan bagi yang sudah tuntas, dan menerima tugas remidi untuk yang belum tuntas.

VIII. Alat /Sumber/Bahan :* Buku Kompetensi Berbahasa dan Sastra Indonesia 1A
* Tape recorder  Koran  Rekaman berita dari radio atau
televisi

IX. Penilaian
Teknik penilaian : tugas individu, ulangan.
Bentuk instrumen : tes lisan,tes tulis

X.Instrumen / soal :
a.Tugas individu Dengarkan dengan cermat pembacaan berita berikut ini ! ( teks 1 )
Tuliskan tanggapan anda terhadap isi berita yang disampaikan,dengan mengisikannya
pada titik-titik berikut ini !

* Menyimak dan Menaggapai Berita dari TV / Radio
1. Nama : .........
2. Nama Acara TV/Radio : .........
3. Waktu Tayang : .........
4. Nama Stasion TV/Radio : .........
5. Nama Penyiar : .........
6. Sumber Berita : .........
7. Topik Berita : .........
8. Tanggapan Atas Penyampaian Berita : ...........
9. Tanggapan Atas Isi Berita : .............

b. Tes lisan : Sampaikan secara lisan komentar anda tentang pembacaan berita berikut
ini ( Teks 2 )

XI. a.Rubrik penilaian unjuk kerja (tes lisan mengemukakan tanggapan)

N A M A : ..............
Kelas/No Abs : .....

ASPEK YANG DINILAI: Skor A / B / C
1.Kesesuaian dengan Topik ...................
2.Kelancaran Berbahasa ...................
3.Keruntutan Tanggapan ...................
Skot rata-rata = ...................

b.Rubrik Kegiatan Menyimak
Aspek Yang Dinilai Skor A / B / C
1.Terlibat secara aktif ...................
2.Penuh inisiatif . .................
3.Prosedural ...................
4.Kooperatif terhadap aturan
main ...................
5.Memperhatikan dan menghargai
pendapat lain ...................

Skor :
A = Baik sekali ( nilai 75 - 80 )
B = Baik ( nilai 70 - 74 )
C = Sedang ( nilai 65 - 69 )


Mengetahui Guru Bidang Studi
Kepala Sekolah



Drs. Sigit Harsono,M.Pd. Denny Sofiastuti,S.Pd

Tidak ada komentar:

Posting Komentar